Kabarin.co – Bali United akan melakoni laga keras melawan Persiba Balikpapan, Senin (30/5) sore ini di Stadion Perikesit Balikpapan, dalam lanjutan Torabika Soccer Championship A (TSC A). Reputasi Persiba Balikpapan yang menakutkan sebagai tim yang kerap bermain keras dan kasar, ternyata tak menciutkan nyali Indra Sjafri.
Pelatih Bali United itu yakin, tidak ada maksud dari calon lawannya ini untuk sengaja mencederai pemain lawan. “Saya pribadi juga hanya berpikir positif mengenai penilaian banyak pihak yang menyoroti permainan Persiba. Saya yakin para pemain Persiba tidak ada maksud untuk sengaja mencederai lawan,”ujarnya.
Indra juga tak mau terpengaruh dengan kondisi lapangan Stadion Parikesit, yang bagi sebagian pihak tak ideal. Menurut eks pelatih Timnas U-19 ini, anak asuhnya tak boleh menjadikan hal ini sebagai alasan bermain buruk.”Untuk kondisi lapangan, kami mesti siap dengan kondisi lapangan seperti apapun,” tandasnya.
Mantan pelatih timnas Indonesia U-19 ini bahkan berhasrat, memecah mitos selama ini sulit bagi tim manapun bisa mengalahkan Persiba saat bermain di Stadion Parikesit.
“Mudah-mudahan Persiba kalah. Tapi saya hanya bisa berencana dan berusaha, kita lihat nanti Tuhan sayang ke saya atau ke Persiba. Yang jelas, tim kami siap untuk berhadapan dengan Persiba dan sangat siap,” ujar Indra.
Kapten tim Bali United, Fadil Sausu, seperti dikutip goal.com menambahkan, sudah tak sabar menghadapi Persiba. Mantan pemain Bontang FC itu juga optimistis, bisa membawa pulang tiga poin.
“Saya dan teman-teman datang ke Balikpapan siap untuk bertanding, memberikan pertandingan terbaik dan enak ditonton masyarakat. Kami selama seminggu sudah persiapan di Bali untuk datang kesini. Yang jelas, saya dan teman-teman selalu optimistis bisa menang,” pungkasnya.
Sementara beruang Madu Persiba, menargetkan kemenangan menjadi harga mati, untuk beranjak dari dasar klasemen sementara. Pelatih asal Brasil Jaino Matos meminta anak asuhnya tetap fokus sepanjang pertandingan. Apalagi tim Serdadu Tridatu selama ini tidak mudah untuk ditaklukkan, meski bermain di luar kandang.
Sayangnya, Jaino memastikan lini belakang Persiba tidak akan diperkuat bek, Ledi Utomo, karena masih menjalani pemulihan cedera. Kemungkinan posisinya akan digantikan Asep Budi ataupun Absor Fauzi.
Sementara itu, asisten pelatih Persiba, Bima Sakti, sangat optimistis timnya akan meraih kemenangan perdana di hadapan pendukungnya. “Saya hanya melihat dari mental pemain, selama latihan mereka ingin memenangkan pertandingan. Kami akan berusaha semaksimal mungkin untuk memenangkan pertandingan, untuk mengobati hasil-hasil sebelumnya,” tegasnya.(RMO)
